Tuesday, January 21, 2014

Resep Kue Kering Coklat Chip Renyah dan Enak

Kue kering coklat merupakan salah satu jenis kue kering yang paling banyak diminati oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Karena memiliki citarasa rasa yang renyah dan manis menjadikan kue ini cocok dihidangkan bersama minuman kegemaran anda.

http://kuehape.blogspot.com/2014/01/resep-kue-kering-coklat.html

Kue kering coklat sendiri dapat dikreasikan dengan berbagai macam bentuk dan bahan, mulai dari menambahkan coklat chip, kacang mete, kacang tanah dan sebagainya. Pada tips berikut ini bunda akan diajak serta mencoba resep kue kering coklat chip sendiri di rumah.

Cara membuat kue kering coklat chip ini sangat mudah dan tidak memerlukan biaya yang cukup mahal dalam pembuatannya. Maka dari itu bagi bunda yang berminat untuk mengetahui langkah-langkah membuat kue kering coklat chip yang renyah, gurih dan enak, dapat menyimaknya dibawah ini.

Resep Kue Kering Coklat


Bahan :
  • 225 gram tepung terigu
  • 175 gram mentega
  • 125 gram gula halus
  •  20 gram coklat bubuk
  • 1 butir kuning telur
  • 1 sdm susu bubuk
  • Coklat chip secukupnya
  • Kenari cincang secukupnya
Cara Membuat :
  • Pertama-tama masukkan mentega, gula halus dan kuning telur, kemudian kocok hingga adonan naik dan mengembang.
  • Selanjutnya masukkan tepung terigu, coklat bubuk dan susu bubuk, sambil dikocok-kocok hingga rata.
  • Setelah adonan tercampur dengan rata, lalu masukkan chocolate chip dan kenari cincang secukupnya.
  • Kemudian panggang ke dalam oven dengan api kecil dengan suhu 150 derajat celcius hingga kelihatan matang dan kue berubah warna kecoklatan dan mengembang.
  • Angkat dan dinginkan.
  • Kue kering coklat chip siap untuk dihidangkan.

    Resep Kue Kering Coklat Chip

    Itulah resep dan cara membuat kue kering coklat chip yang renyah, gurih dan enak. Selamat mencoba membuatnya di rumah sebagai hidangan spesial untuk keluarga tercinta. Terima kasih telah membaca artikel ini dan sampai bertemu lagi dalam artikel selanjutnya.